Bendera Vanuatu

Bendera Vanuatu
Bendera Vanuatu disetujui tanggal 13 Februari 1980.

Ketika Partai Vanua'aku memimpin kemerdekaan negara ini dengan nama Vanuatu tahun 1980, warna bendera partai - merah, hijau, hitam dan kuning - dipilih sebagai dasar bendera nasional. Sebuah komite parlementer memilih rancangan terakhir berdasarkan kiriman dari pelukis setempat.

Hijau melambangkan kekayaan pulau, merah menandakan darah babi hutan dan warganya, dan hitam untuk rakyat ni-Vanuatu. Perdana Menteri Vanuatu meminta pemasukan fimbriasi kuning dan hitam untuk membuat hitam berdiri. Kuning berbentuk Y melambangkan cahaya Gospel yang menyebar melalui kumpulan pulau di Samudera Pasifik (Vanuatu berpenduduk 90% Kristen).

Lambang dalam warna hitam adalah gading babi hutan - simbol kemakmuran yang dipakai sebagai kalung di pulau itu - bersama dua daun pakis namele lokal. Daunnya dianggap sebagai jimat perdamaian, dan 39 cabangnya melambangkan 39 anggota majelis legislatif Vanuatu.

Bendera nasional
Bendera Vanuatu
Negara - Hebrides Baru

Warning: getimagesize(/Image/Map/MP2134431.gif): failed to open stream: No such file or directory in /home/mapnlee7/public_html/MAPNALL/article.php on line 532
Hebrides Baru, bernama resmi Kondominium Hebrides Baru (Condominium des Nouvelles-Hébrides) dan diambil dari nama kepulauan Skotlandia Hebrides, adalah nama kolonial untuk kelompok pulau di Samudra Pasifik Selatan yang sekarang menjadi Vanuatu. Penduduk aslinya telah mendiami kepulauan tersebut selama tiga ribu tahun sebelum orang-orang Eropa pertama yang datang pada tahun 1606 dari ekspedisi Spanyol pimpinan navigator Portugis Pedro Fernandes de Queirós. Kepulauan tersebut dikolonisasikan oleh Inggris dan Prancis pada abad ke-18, tak lama setelah kedatangan Kapten James Cook.

* Catatan