Peta - Bandar Udara Internasional Tancredo Neves (Belo Horizonte)

Bandar Udara Internasional Tancredo Neves (Belo Horizonte)
Bandar Udara Internasional Tancredo Neves, sebelumnya dikenal sebagai Bandar Udara Internasional Confins, adalah bandar udara utama yang melayani Belo Horizonte, Brasil, yang berlokasi di wilayah kota Confins. Sejak 2 September 1986 badnara ini dinamai sesuai dengan Tancredo de Almeida Neves (1910-1985), salah satu presiden Brasil.

Pada tahun 2010 bandara ini berada di peringkat ke-7 dalam jumlah penumpang yang diangkut dan peringkat ke-10 dalam hal pergerakan pesawat di Brasil, menjadi salah satu bandara tersibuk di Brasil. Bandara ini dioperasikan oleh Infraero.

Bandara ini dibangun oleh Infraero dan diresmikan pada tahun 1984. Tujuannya adalah untuk mengurangi kepadatan di Bandar Udara Pampulha, yang apda saat itu beroperasi pada kondisi 120% di atas kapasitasny sebesar 1,3 juta penumpang per tahun. Diharapkan pada tahun 1990, pergerakan akan mencapai 2 juta penumpang setiap tahun. Namun setelah 22 tahun, bandara ini baru menembus batas 1 juta penumpang. Saat ini kapasitas operasional maksimumnya adalah 5 juta penumpang per tahun.

Setelah peresmiannya, hanya sebagian kecil dari kapasitas bandara Confins yang digunakan. Hal ini sebagian disebabkan oleh jaraknya dari pusat kota Belo Horizonte dan, hingga saat ini, karena kurangnya alternatif transportasi yang memuaskan dari kendaraan Taksi yang mahal (sekitar Rp 370.000). Hal ini membuat Bandar Udara Pampulha yang sudah terlalu padat masih menjadi pilihan utama.

Dalam usaha untuk mengalihkan kondisi ini, pada bulan Maret 2005 pemerintah Negara Bagian Minas Gerais dengan dukungan dari Agensi dari Pemerintah Federal memutuskan untuk membatasi operasi Pampulha hanya untuk menampung pesawat dengan kapasitas hingga 50 penumpang. Dalam bulan-bulan setelahnya, sebagian besar operasi terpaksa dipindahkan ke Confins dan badnara memperoleh momentum. Pada saat itu, 130 penerbangan dipindahkan dari Pampulha menuju Confins, meningkatkan lairan penumpang tahunan dari 350.000 hingga sekitar 3 juta penumpang pada tahun tersebut.

Masalah yang berkaitan dengan jarak antara Confins dan pusat kota Belo Horizonte bisa dikurangi dengan proyek saat ini seperti peningkatan jalan raya yang menghubungkan pusat kota dengan bandara (Jalan Raya MG-10), bagian dari proyek yang lebih besar yang disebut Linha Verde (Jalur Hijau), yang akan mengurangi waktu tempuh menuju bandara. Proyek lain yang disebut "Bandara Industri" sedang dalam pengerjaan. Dalam proyek ini pemerintah akan mengurangi pajak bagi pebisnis yang membuka poerasi mereka di dekat bandara.

Fasilitas kargo badnara ini memiliki kapasitas menangani 18.000 ton kargo dan gudang memiliki luas 6.400 m².

Fasilitas perawatan utama dari Gol Airlines berlokasi di bandara ini.

Pada 26 April 2011 dipastikan bahwa dalam usaha untuk mempercepat pekerjaan peningkatan dan renovasi yang dibutuhkan, perisahaan swasta akan memperoleh konsesi untuk mengeksplorasi beberapa bandara Infraero dan diantaranya, pada tahap kedua, Confins. Rencana tersebut dipastikan pada 31 Mei 2011 dan ditambahkan bahwa Infraero akan tetap memegang 49% saham dari badnara yang diprivatisasi dan negosiasi tersebut diharapkan selesai pada paruh pertama tahun 2012.

 
 IATA Code CNF  ICAO Code SBCF  FAA Code
 Telepon +55(31)36892130  Faksimile +55(31)36892201  Surel
 Laman  Facebook  Twitter
Peta - Bandar Udara Internasional Tancredo Neves (Belo Horizonte)
Negara - Brasil
Mata uang / Bahasa  
ISO Mata uang Simbol Angka signifikan
BRL Real Brasil (Brazilian real) R$ 2
ISO Bahasa
EN Bahasa Inggris (English language)
PT Bahasa Portugis (Portuguese language)
FR Bahasa Prancis (French language)
ES Bahasa Spanyol (Spanish language)
Neighbourhood - Negara  
  •  Argentina 
  •  Bolivia 
  •  Guyana 
  •  Guyana Prancis 
  •  Kolombia 
  •  Paraguay 
  •  Peru 
  •  Suriname 
  •  Uruguay 
  •  Venezuela